Tengkleng, sajian kambing khas Solo dengan kuahnya yang endeus! Tak hanya bisa dibuat untuk acara spesial, seperti Idul Adha, tengkleng juga bisa lho menjadi menu harian di rumah.

Resep Tengkleng

Bahan

1 Porsi
500 g iga kambing, potong-potong
2 l air
3 batang serai, memarkan
7 lembar daun jeruk
3 lembar daun salam
3 sdm minyak untuk menumis
1 buah tomat merah, iris-iris

Bumbu, Haluskan:

5 buah cabai merah besar
15 butir bawang merah
5 siung bawang putih
2 sdt garam
1 sdt kari bubuk

Pelengkap:

bawang goreng

Cara Membuat

  1. Didihkan air dalam panci, masukkan iga kambing tambahkan serai, daun jeruk, dan daun salam.
    Cara membuat Tengkleng
  2. Panaskan minyak dalam wajan datar, tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
    Cara membuat Tengkleng
  3. Tuang tumisan bumbu ke dalam panci berisi Iga, lalu kecilkan api. Masak hingga iga kambing empuk, tambahkan tomat, aduk rata masak hingga seluruh bahan matang, angkat.
    Cara membuat Tengkleng
  4. Pindahkan ke mangkuk saji, taburi bawang goreng, sajikan hangat.
    Cara membuat Tengkleng
TIPS: Bila suka bisa di tambahkan cabai rawit merah utuh dan daun kari agar aroma bumbu lebih kuat.
Sumber: Endeus.tv